Membajak Teman yang Ultah Demi Bukber

Alfanny DFS

Kids
Dok.Deccanchronicle

Kamis 16 Mei 2019. Pagi itu cerah sekali. Beda seperti hari-hari sebelumnya di mana hujan badai mengancam. Cuaca tambah cerah karena pagi itu yang seharusnya English Time (kelas Bahasa Inggris) diganti dengan pengumuman hasil perlombaan hari bumi. Tambah senang ketika diumumkan kelas kami menjadi juara terus dapat hadiah.

Saat masuk kelas kami langsung sibuk. Bukan sibuk pelajaran dong, melainkan berdebat Buka Bersama (Bukber). Kami berdebat tempat dan jumlah iuran per orang. Saat debat makin panas, kebetulan sekali aku ingat bahwa ada dua orang teman yang sedang Ulang Tahun (Ultah), yaitu Rista dan Faqih. Aku langsung kasih ide ke teman-teman.

“Nah kebetulan kan ada yang Ultah, Rista dan Faqih. Bagaimana kalau mereka yang bayar buka?” usulku yang langsung disetujui dengan tepuk tangan dan wajah teman-temanku yang kian cerah.

Puas deh ketika si Rista tidak keberatan. Dia akan mentraktir teman sekelas yang jumlahnya hanya 13. Kami langsung membayangkan makan sepuasnya saat buka puasa nanti. Pokoknya pesan yang enak dan jarang dimasak di rumah hehehehe. Saat membayangkan makanan lezatos dikecap lidah, eh si Faqih bilang tidak bisa ikut. Untung saja mulutnya teman-teman tajam semua. Mereka membujuk Faqih ikut dan mau mentraktir bukber. Hasilnya Faqih pun luluh lantak. Senang sekali rasanya, pagi dapat hadiah lalu sorenya dibayarin makan.

Alfanny Sitompul
SMA Tenera



Genre:

Tema: