Menjebak Ibu Guru yang Pilih Kasih

Misael Yosia Sianipar

dok.takaitu

Namaku Misael Yosia Sianipar. Biasanya dipanggil Misael. Aku punya Ibu yang sangat baik, namanya Riamin Sibarani. Ibu waktu sekolah punya cerita yang sampai sekarang masih diingatnya. Dia dan teman-teman kelasnya menjebak guru di sekolah yang suka sekali pilih-pilih murid. Ceritanya begini.

Ibuku Sekolah di SD Silaen. Tempat Ibuku menuntut ilmu seperti sekolah-sekolah zaman dulu, di mana gurunya selalu sangu penggaris panjang untuk memukul anak yang nakal. Di kelas Ibuku ada guru yang terkenal suka pilih kasih. Anak yang pintar saja yang diperhatikannya. Saat itu guru ini memberi soal di papan tulis lalu menyuruh kawan Ibuku yang pintar menjawabnya ke depan kelas.

Sebelum itu, Ibuku dan kawan-kawannya punya strategi menjebak guru itu. Sebelum guru itu datang, Ibu dan teman-temannya bekerjasama untuk mengerjai guru. Kawan Ibuku yang pintar itu harus sengaja menjawab soal yang diberikan dengan salah. Pas jawabannya salah, Ibu Guru itu malah membenarkannya.

“Yak benar, jawabannya benar. Tirulah temanmu ini,” puji guru itu.

Ibuku dan kawan-kawannya langsung berteriak bahwa jawabannya salah lalu tertawa terbahak-bahak. Guru itu malu sekali kelihatannya. Dia langsung marah-marah lalu menghukum Ibuku dan kawan-kawannya menghormat bendera di lapangan.

Aku tertawa mendengar cerita Ibuku tapi cuma sebentar. Aku merenung lalu bertanya dalam hati kenapa anak-anak sekolah zaman sekarang tidak sekreatif itu kalau tidak suka sama guru tapi malah sering membantah bahkan sampai bolos.

Misael Yoisa Sianipar
SMP Tenera



Genre:

Tema: